Being Excellent with Islamic Values

Contact Info

Jl. Sunan Ampel No.7, Ngronggo, Kec. Kota, Kota Kediri, Jawa Timur 64127
[email protected]
0354 - 689282

Follow Us

Jelang PBAK, Rektor UIN Syekh Wasil Kediri Pesan Penguatan Karakter Mahasiswa

UINSW Newsroom – Menjelang pelaksanaan kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) pada mahasiswa baru di lingkungan Universitas Islam Negeri Syekh Wasil Kediri, panitia PBAK mulai melakukan berbagai persiapan. Dalam rapat persiapan dengan seluruh panitia pada Selasa (05/08/2025), Rektor UIN Syekh Wasil Kediri Wahidul Anam menekankan pentingnya penguatan karakter mahasiswa baru melalui PBAK.

Dalam sambutannya, Wahidul Anam menyebut bahwa kegiatan PBAK menjadi titik penting proses transisi calon mahasiswa dari sekolah menengah atas ke dunia perkuliahan. Dengan latar belakang pendidikan yang beragam, calon mahasiswa akan mengalami perubahan budaya yang cukup berbeda. Ini menjadi tugas penting panitia dalam memberikan pemahaman tersebut.

“Melalui PBAK ini, kita akan melakukan penguatan karakter mahasiswa. Mohon seluruh panitia PBAK tahun ini untuk menanamkan karakter yang kuat pada mahasiswa,” jelas Wahidul Anam.

Dengan beragam sistem perkuliahan yang berbeda dari sekolah menengah atas, Wahidul Anam menegaskan perlu adanya pengenalan budaya perkuliahan seperti sistem Satuan Kredit Semester (SKS), Kartu Rencana Studi (KRS), serta masa studi kepada calon mahasiswa baru melalui PBAK. Tak hanya itu, ia juga menilai pentingnya pengenalan sistem organisasi pada perguruan tinggi keagamaan negeri.

“Kenalkan juga fasilitas yang kita miliki, terkait sarana wifi yang kita sediakan, perpustakaan, dan fasilitas-fasilitas lain yang mendukung perkuliahan. Kepada panitia mahasiswa, perkenalkan UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) dan UKK (Unit Kegiatan Khusus) sejak dini. Ajak dan beri motivasi mereka untuk ikut bergabung dalam kegiatan dan organisasi mahasiswa,” tegas Wahidul Anam.

Sementara itu, Ketua Panitia PBAK, Iskandar Tsani, menyampaikan bahwa persiapan PBAK telah dilakukan dari berbagai aspek, mulai dari keamanan hingga kesehatan. Sedianya, kegiatan PBAK akan dilaksanakan secara luring pada 25-28 Agustus 2025.

Selama tiga hari, para calon mahasiswa akan menyimak materi inti PBAK serta mengikuti rangkaian kegiatan lainnya yang wajib diikuti oleh seluruh peserta sebagai bagian dari proses pengenalan budaya akademik dan kemahasiswaan. Sementara pada tanggal 29 Agustus 2025 akan dilaksanakan puncak PBAK yang ditandai dengan demo UKM/UKK dan inaugurasi sebagai bentuk penyambutan resmi mahasiswa baru serta ajang ekspresi dan pengenalan kehidupan kampus.


Penulis: Zuhrufi Latifah  |  Editor: Ropingi el-Ishaq

Berita Lainnya