UINSW Newsroom - Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UIN Syekh Wasil gelar launching buku di Gedung Teater Perpustakaan dan dihadiri oleh kalangan mahasiswa, dosen, guru, serta masyarakat umum pada Kamis (11/12/2025) yang lalu.
Gelaran ini dimaksudkan untuk menginformasikan kepada masyarakat luas bahwa UIN Syekh Wasil telah menerbitkan buku-buku ilmiah pada tahun 2025 ini. Tak kurang 50 judul buku telah diterbitkan pada tahun ini. Buku-buku tersebut ditulis oleh civitas akademik UIN Syekh Wasil Kediri dari berbagai latar belakang keilmuan.
Dalam sambutannya, Ketua LPPM, Taufik alamin, menyampaikan bahwa UIN Syekh Wasil Kediri berkomitmen kuat untuk menyebarkan ide-ide ilmiah kepada masyarakat luas. Ide-ide tersebut disebarkan melalui penerbitan buku setiap tahun. “Kami berkomitmen untuk meningkatkan penyebaran gagasan akademik kepada masyarakat luas sebagai bentuk tanggung jawab intelektual kami kepada masyarakat luas. Di samping itu juga menerbitkan buku-buku ajar dan buku referensi sebagai bentuk dukungan LPP dalam proses pembelajaran antara dosen dengan mahasiswa,” kata Taufik kepada hadirin yang hadir pada acara tersebut.
Statemen tersebut mengkonfirmasi tentang banyaknya buku yang dipamerkan kepada hadirin yang merupakan karya dari siviitas akademik UIN Syekh Wasil pada tahun 2025 ini. Selain menunjukkan komitmen terhadap peningkatan literasi, banyaknya buku yang dipamerkan menunjukkan bahwa ada banyak ide dan gagasan yang telah dirumuskan oleh sivitas akademik UIN Syekh Wasil Kediri. Hasil karya tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas untuk memperluas gagasan intelektual masyarakat maupun untuk menopang pembangunan daerah, oleh Pemerintah Daerah di Kediri dan sekitarnya.
Gelaran buku ini juga menghadirkan salah seorang penulis yang produktif yakni Profesor Muzammil Komar, salah satu staf pengajar di Program Magister dan Doktor di Pasca Sarjana UIN Syekh Wasil. Didaulat sebagai pembicara dalam acara launching buku ini Prof Muzammil menyampaikan tentang pentingnya literasi bagi masyarakat dalam rangka untuk meningkatkan kepekaan terhadap tantangan baru yang senantiasa muncul. Selain itu sebagai pesan kepada para penulis, Profesor Muzammil menyampaikan tentang pentingnya menjaga semangat menulis, mengelola ide, menemukan novelty atau keunikan gagasan untuk memancing peningkatan literasi masyarakat.
Sebagai informasi tambahan bahwa gelaran buku yang dilakukan oleh LPPM ini bekerjasama dengan salah satu penerbit buku ternama di kancah publikasi, yakni Intrans Publishing. Penerbit ini telah mempublikasikan banyak judul buku dari berbagai disiplin ilmu dan menjadi rujukan publikasi di tingkat nasional.
Penulis: Muhammad Faqih I Editor: Ropingi el-Ishaq






